Indigofera zollingeriana merupakan hijauan pakan jenis leguminosia yang memiliki protein tinggi. Pertumbuhan dan produksi Indigofera zollingeriana dipengaruhi oleh pertumbuhan masa pembibitan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dosis pupuk kotoran domba terhadap tinggi tanaman, jumlah daun dan jumlah tangkai tanaman bibit Indigofera zollingeriana, yang dilaksnakan di Desa Cihanyir, Kecamatan Cikancung, Kabupaten Bandung, dari bulan Mei sampai Juli 2022. Metode penelitian menggunakan RAK (Rancangan Acak Kelompok) yang terdiri dari lima perlakuan yang diulang sebanyak lima kali. Perlakuan yang diberikan yaitu pemberian pupuk kotoran domba sebanyak P0= 0 kg, P1= 0,2 kg, P2= 0,4 kg, P3= 0,6, dan P4= 0,8 kg per polibag. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh terhadap pertumbuhan bibit Indigofera zollingeriana dengan pemberian dosis 0,4 kg pupuk kotoran domba memberikan pengaruh yang optimal
Copyrights © 2022