Pandemi covid-19 berpengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan, terutama pada PT.Unilever Indonesia, Tbk yaitu menyebabkan turunnya laba PT.Unilever Indonesia. Penelitian yang dilakukan pada PT.Unilever ini untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan signifikan kinerja keuangan sebelum dan sesudah pandemic covid-19 pada PT.Unilever Indonesia periode 2019-2021.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan menggunakan analisis data uji normalitas saphiro wilk dan uji paired t-test. Dari hasil penelitian, menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara rasio-rasio sebelum dan sesudah pandemic covid-19.
Copyrights © 2022