Jurnal Sistem Informasi Mahakarya (JSIM)
Vol. 20 No. 2 (2022): Jurnal Realita: Jurnal Penelitian dan Kebudayaan Islam

Mitos Larangan Menikah Etan-Kulon Kali Brantas Kediri: Tinjauan Strukturalisme Lévi-Strauss

M. Syahrul Ulum (Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri, Indonesia)
Umi Colbyatul Khasanah (Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri, Indonesia)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2023

Abstract

Mitos merupakan cerita tradisional yang diturunkan dari generasi ke generasi yang di dalamnya membahas suatu kepercayaan manusia tentang peristiwa ataupun kejadian. Mitos akan berkembang sesuai dengan kepercayaan masyarakat dan mereka yang berpikiran modern akan memungkinkan meninggalkan mitos tersebut karena dianggap tidak logis. Kediri memiliki banyak mitos yang berkaitan erat dengan norma keyakinan masyarakat. Mitos yang beredar dan dipercaya oleh masyarakat Kediri salah satunya adalah larangan menikah antara seseorang yang berasal dari etan-kulon Sungai Brantas. Penelitian kualitatif studi kasus ini berupaya untuk membedah mitos larangan menikah etan-kulon Kali Brantas dengan menggunakan pola pemikiran Strukturalisme Lévi-Strauss. Konsep utama Lévi-Strauss tentang larangan incest membahas dan menjelaskan tentang pranata pernikahan yang tidak dapat dilepaskan dari fenomena-fenomena yang lain seperti larangan incest taboo, perilaku kekerabatan, dan pranata pertukaran dalam kehidupan manusia. Incest atau endogami dilarang dan ini bersifat menyeluruh bagi masyarakat di wilayah aliran Sungai Brantas yang “dikemas” dengan penggunaan sanepan larangan menikah antar etan-kulon Kali Brantas. Dengan adanya incest tersebut maka lahirlah kebudayaan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

realita

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Sistem Informasi Mahakarya (JSIM) merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Mahakarya Asia. JSIM memuat naskah hasil-hasil penelitian di Bidang Sistem Informasi, Teknologi Informasi, Computer Science, Rekayasa Perangkat Lunak, Teknik Informatika. Pemprosesan tinjauan menggunakan ...