Jurnal Ilmu Administrasi: Media Pengembangan Ilmu dan Praktek Administrasi
Vol 19, No 2 (2022): Jurnal Ilmu Administrasi

EFFECT OF SOCIAL MEDIA MARKETING ACTIVITIES ON BRAND AWARENESS AT PAPERKEBAB.HQ

Fransisca - Mulyono (Business Administration Department, Political and Social Siences Faculty, Parahyangan Catholic University)
Lisa Jolanda Polimpug (Atma Jaya University, Makasar)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2022

Abstract

Seiring dengan perkembangan zaman, perkembangan teknologi dan informasi yang terbuka membuat lingkungan usaha menjadi semakin kompetitif. Paperbab.hq merupakan salah satu usaha yang ikut merasakan persaingan yang kompetitif dimana dalam menghadapinya, Paperbab.hq menggunakan perkembangan teknologi yakni social media marketing activities yang terdiri atas entertainment, interaction, trendiness, advertisement, dan customization. Penelitian ini melakukan analisis pengaruh terhadap social media marketing activities yang diterapkan oleh Paperbab.hq terhadap brand awareness. Selain itu, penelitian ini juga membandingkan kesan yang diperoleh konsumen yang dikelompokkan berdasarkan jenis kelamin, usia, dan frekuensi kunjungan terhadap social media marketing activities dan brand awareness. Jumlah responden yang mengisi kuesioner yang diberikan oleh peneliti dalam penelitian ini adalah sebanyak 130 responden. Melalui penelitian ini, ditemukan hasil bahwa secara serempak, semua indikator yang terdapat di dalam social media marketing activities memiliki pengaruh terhadap brand awareness namun secara parsial, indikator trendiness tidak memiliki pengaruh terhadap brand awareness. Berdasarkan pengelompokan atas jenis kelamin, usia, dan frekuensi berkunjung ditemukan hasil yang berbeda mengenai kesan yang didapatkan dari setiap indikator social media marketing activities dan brand awareness.   

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jia

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Administrasi (JIA) is a scientific journal particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of public administration and business administration areas as follows Development Administration, Economic Development, Public Policy, Development Planning, Public ...