Jurnal HPT (Hama Penyakit Tumbuhan)
Vol. 10 No. 4 (2022)

EFEKTIVITAS PEMBERIAN EKSTRAK DAUN PEPAYA (Carica papaya L.) TERHADAP INTENSITAS SERANGAN HAMA PADA TANAMAN TOMAT (Solanum lycopersicum L.)

Ici Piter Kulu (Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Palangka Raya)
Dewi Sri Rahayu (Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Palangka Raya)
Panji Surawijaya (Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Palangka Raya)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2022

Abstract

Proses budidaya tanaman tomat (Solanum lycopersicum L.) rentan terserang oleh hama. Salah satu upaya pengendalian hama adalah dengan menggunakan insektisida nabati berbahan dasar daun pepaya (Carica papaya L.). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pemberian ekstrak daun pepaya terhadap intensitas serangan hama pada tanaman tomat. Penelitian dilaksanakan pada bulan April–Juli 2020 di Desa Bukit Pinang, Kecamatan Pahandut, Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), yang terdiri dari empat perlakuan dan diulang sebanyak lima kali sehingga didapatkan 20 satuan percobaan. Tanaman tomat ditanam di lahan dan dilakukan pemeliharaan hingga berbuah. Pada 49 dan 67 hari setelah tanam, tanaman tomat disemprot dengan ekstrak daun pepaya. Setelah aplikasi, dilakukan pengamatan mortalitas hama selama lima hari berturut-turut. Berdasarkan hasil penelitian, pemberian ekstrak daun pepaya pada tanaman tomat dapat meningkatkan mortalitas dan menurunkan intensitas serangan hama lalat buah (Dacus sp.) dan ulat grayak (Spodoptera litura). Ekstrak daun pepaya dengan konsentrasi 600 mL/L efektif digunakan sebagai insektisida nabati untuk menekan serangan hama.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jhpt

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Hama dan Penyakit Tumbuhan (Jurnal HPT) memuat naskah artikel yang berkaitan dengan hama dan penyakit tumbuhan, termasuk karakterisasi, deteksi, identifikasi, fisiologi, biokimia, ekologi, epidemiologi, biologi molekuler hama dan patogen tumbuhan, serta pengendaliannya secara kimia dan ...