Jurnal Kesehatan Delima Pelamonia
Vol. 6 No. 2 Desember 2022

Hubungan Antara Jangka Waktu Penggunaan Kontrasepsi Suntikan Dengan Peningkatan Berat Badan Pada Akseptor KB Suntik Di Puskesmas Mangkoso Barru

Dian Purnamasari (Sarjana Kebidanan Institut Ilmu Kesehatan Pelamonia Makassar)
Erna wati mano (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Program Keluarga Berencana (KB) adalah bagian yang membantu program pembangunan nasional dan bertujuan untuk menciptakan kesejahteraan ekonomi, spiritual dan sosial budaya penduduk keluarga Indonesia guna tercapainya keseimbangan yang baik dengan kemampuan produksi skala nasional. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan antara jangka waktu penggunaan kontrasepsi suntikan dengan peningkatan berat badan pada akseptor KB suntik di Puskesmas Mangkoso Barru. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian survey analitik dengan metode cross sectional study. Sampel yang digunakan adalah akseptor KB suntik (1 bulan dan 3 bulan), dengan metode pengambilan sampel yaitu Purposive Sampling, yang berjumlah 52 responden. Diperoleh hasil bahwa ada hubungan antara jangka waktu penggunaan kontrasepsi suntikan dengan peningkatan berat badan pada akseptor KB suntik di Puskesmas Mangkoso Barru. Hal ini dapat disimpulkan dengan adanya hubungan yang bermakna secara signifikan antara jangka waktu penggunaan kontrasepsi suntikan dengan peningkatan berat badan pada akseptor KB suntik di Puskesmas Mangkoso Barru. Bagi pelayanan kesehatan, diharapkan lebih meningkatkan kegiatan penyuluhan tentang dampak penggunaan kontrasepsi dan dapat memberikan pelayanan kontrasepsi KB suntik serta menjelaskan alternatif kontrasepsi lainnya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

delima

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Delima Pelamonia berisi tulisan tentang gagasan konseptual, kajian dan aplikasi teori, tulisan praktis dan hasil penelitian konsep pemikiran inovatif pada bidang kesehatan guna turut serta mempercepat peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Jurnal ini terdiri dari berbagai bidang ...