WIDYAKALA JOURNAL
Vol 9, No 2 (2022): Urban Lifestyle and Urban Development

Representasi Karakter Ibu Sebagai Orang Tua Tunggal Dalam Film Wonderful Life

Khansa Nur Aini (Universitas Pembangunan Jaya)
Sri Wijayanti (Universitas Pembangunan Jaya)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2022

Abstract

Stigma negatif ibu sebagai orang tua tunggal, terlebih dengan kondisi memiliki anak berkebutuhan khusus di masyarakat melatarbelakangi penelitian ini dilakukan. Untuk itu penelitian ini bertujuan menjelaskan penggambaran ibu sebagai orang tua tunggal dengan anak berkebutuhan khusus di film Wonderful Life. Metode penelitian menggunakan semiotik Roland Barthes agar dapat memberikan pencerahan pada masyarakat terkait stigma negatif ibu tunggal. Hasil penelitian ini menemukan bahwa karakter ibu tunggal masih dijadikan sebagai komoditas untuk menarik simpati. Ibu tunggal dalam praktik budaya patriarki yang berlaku di Indonesia khususnya pada lingkup keluarga, masih diposisikan sebagai subordinat. Temuan penelitian ini mengkonfirmasi sejumlah mitos ibu tunggal di masyarakat. Diantaranya ibu tunggal objek seksualitas, perilaku anak merupakan tanggung jawab ibu, ketidakberdayaan perempuan sebagai ibu tunggal, dilema ibu tunggal sebagai economic provider, dan ketergantungan ibu tunggal pada support systems keluarga.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

journal_widya

Publisher

Subject

Arts Humanities Other

Description

Widyakala's scientific journal is an interdisciplinary study in ten study program at Universitas Pembangunan Jaya (UPJ) as a contribution to the three principal scientific pattern of UPJ which is also an advantage of UPJ: 1. Humanist human development (Liberal arts) 2. Sustainable ...