ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Camat dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada Masyarakat Bidang Pelayanan Umum di Kantor Kecamatan Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau. penelitian bermanfaat membantu pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan sehingga tercipta pelayanan publik yang berkualitas. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif. teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi. Teknik analisis data menurut Miles and Huberman (Dalam Sugiyono, h.91) dengan tahapan reduksi data, penyajian data serta penarikan kesimpulan dan verifikasi. Berdasarkan aspek sumber daya manusia yaitu pendidikan pegawai pada bidang pelayanan umum telah sesuai dengan standar pendidikan dan standar pelayanan. aspek sarana melalui pendingin ruangan dan komputer telah memadai karena cukupnya sarana yang disediakan oleh camat. aspek prasarana yaitu ruang tunggu dan loket pelayanan tidak terdapat loket pelayanan karena camat ingin pegawai dan masyarakatnya lebih dekat dengan cara bertatap langsung sehingga meninggalkan kesan kekeluargaan antara pemberi dan penerima layanan. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa peran camat terhadap peningkatan pelayanan umum kepada masyarakat telah tercapai. Kata Kunci: Peran; Pelayanan; Masyarakat. ABSTRACT This study aims to determine the role of the sub-district head in improving the quality of public services sector in East Lubuklinggau I sub-district office. This research is useful to help the government in improving better public service quality. This research uses a descriptive method. Data collection techniques are through interviews, observation, and documentation. Data analysis techniques according to Miles and Huberman (In Sugiyono, h.91) in the form of data reduction, data presentation, and drawing conclusions or verification. Based on aspects of human resources, education of employees in the field of public services is in accordance with educational standards and service standards. Aspects of facilities through air conditioners and computers were adequate because of the sufficient facilities provided by the sub-district head. Aspects of infrastructure, namely waiting rooms and service counters, it was found that there were no service counters because the subdistrict head wanted his employees and communities become closer by face-to-face ways so that giving a sense of kinship between the giver and recipient of the service. As the result, it can be concluded that the role of the sub-district head in improving public services to the community has been achieved. Keywords: Role; Service; Community.
Copyrights © 2020