Jurnal Pengolahan Pangan
Vol 7 No 2 (2022)

PENGARUH PEMBERIAN GULA SEMUT AREN PADA KOPI ROBUSTA (Caffea canephora) TERHADAP UJI ORGANOLEPTIK

Siti Fatima (Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Mujahidin Toli-Toli)
Masriani (Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Mujahidin Toli-Toli)
Abdullah (Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Mujahidin Toli-Toli)
Nuraeni (Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian Mujahidin Toli-Toli)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian gula semut aren terhadap uji organoleptik kopi robusta. Penelitian ini dilaksanakan di Laboraturium Ilmu-ilmu Pertanian Mujahidin Tolitoli Kelurahan Tuweley Kabupaten Tolitoli, Pada bulan Februari Sampai Maret 2021. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 6 Perlakuan yaitu e0: tanpa pemberian gula semut aren, e1: pemberian gula semut aren 10 g, e2: pemberian gula semut aren 15 g, e3: pemberian gula semut aren 20 g, e4: pemberiangulasemutaren 25 g, e5: pemberian gula semut aren 30 g. setiap perlakuan diulang sebanyak 3 kali dan diuji menggunakan uji organoleptik dengan 32 panelis. Data diolah menggunakan taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian gula semut aren pada kopi robusta berpengaruh sangat nyata terhadap warna, aroma, rasa dan keseluruhan. semakin banyak pemberian gula semut aren pada kopi robusta maka nilai organoleptik dari panelis semakin tinggi. Perlakuan terbaik pemberian gula semut aren pada kopi robusta dengan pemberian gula semut aren sebanyak 30 g, dengan nilai kesukaan panelis secara keseluruhan sebesar 4.91 (sangat suka).

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

pangan

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Pengolahan Pangan merupakan media publikasi karya ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Pertanian Universitas Alkhairaat Palu. Jurnal ini diterbitkan dalam rangka untuk mempromosikan dan menyebarluaskan pengetahuan dan teknologi yang berhubungan dengan pengolahan pangan terutama hasil ...