JMBA (Jurnal Manajemen dan Bisnis asmi)
Vol 8 No 02 (22): Oktober

PENGARUH PELAYANAN DIGITAL DAN FASILITAS TERHADAP KETEPATAN WAKTU PENGIRIMAN BARANG PADA PT WIRASAPUTRA ABADI XPRESS

Fadli Suryan (Institut Bisnis dan Multimedia asmi)
Amrin Soamole (Institut Bisnis dan Multimedia asmi)



Article Info

Publish Date
16 Jan 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Pelayanan Digital dan Fasilitas berpengaruh terhadap Ketepatan Waktu Pengiriman Barang. Variabel Pelayanan Digital dengan indikator Kualitas Interaksi, Kualitas Informasi, Kegunaan. Variabel Fasilitas dengan indikator Perencanaan Ruangan, Perlengkapan, Unsur Pendukung. Variabel Ketepatan Waktu Pengiriman dengan indikator Memenuhi janji, Memberikan Kepercayaan, Tanggung Jawab. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Popilasi penelitian konsumen PT Wirasaputra Abadi Xpress dengan sampel 75 responden. Data primer menggunakan skala likert, Teknik Analisis Data menggunakan metode Analisis Regresi sederhana, Analisis Regresi Berganda, Koefisien Korelasi, Koefisien Determinasi, Uji T parsial, Uji F Simultan. Hasil Analisis dan pembahasan diketahui skor nilai skor nilai terendah berada pada pertanyaan nomor 3 & 4 dalam variabel pelayanan digital, pernyataan nomor 15 dalam variabel fasilitas, nomor 19 dalam variabel ketepatan waktu pengiriman. Simpulan pelayanan digital dan fasilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketepatan waktu pengiriman. Pelayanan digital dan fasilitas membuat ketepatan waktu pengiriman meningkat. Pelayanan Digital dan Fasilitas memberikan dampak signifikan terhadap ketepatan waktu pengiriman.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JMBA

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

JMBA Jurnal Manajemen dan Bisnis is committed to publishing scholarly empirical and theoretical research articles, that have a high impact on the management field as a whole. The journal encourages new ideas or new perspectives on existing research. The journal covers such areas as: Business ...