Jurnal Riset Rumpun Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (JURRIMIPA)
Vol. 2 No. 1 (2023): April : Jurnal Riset Rumpun Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

PEMODELAN FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB KEMISKINAN DI PROVINSI SUMATERA UTARA MENGGUNAKAN METODE GEOGRAPHICALLY WEIGHTED REGRESSION (GWR)

Siti Hartina Daulay (Unknown)
Elmanani Simamora (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2023

Abstract

Kemiskinan merupakan permasalahan multidimensi yang kompleks dan mencakup berbagai aspek. Akibat kompleksitas yang dimilikinya, penanggulangan kemiskinan memerlukan program yang terintegrasi dan tidak tumpang tindih. Tujuan dari penelitian ini terfokus pada analisis faktor-faktor penyebab kemiskinan di Provinsi Sumatera Utara dengan mempertimbangkan aspek spasial menggunakan metode Geographically Weighted Regression (GWR). Penelitian ini menggunakan data kemiskinan Provinsi Sumatera Utara pada tahun 2018. Berdasarkan pengujian heterogenitas spasial dan dependensi spasial dapat disimpulkan bahwa kemiskinan dipengaruhi oleh aspek spasial sehingga penelitian ini dapat dianalisis menggunakan metode GWR. Pemodelan dengan menggunakan metode GWR menghasilkan nilai yang lebih besar dari regresi global yang mengahasilkan . Kemudian metode GWR menghasilkan nilai AIC = 171.123 yang lebih kecil dibandingkan dengan model regresi global dengan nilai AIC = 185.909.Hasil analisis menunjukkan karakteristik persentase kemiskinan mengelompok. Daerah-daerah yang tergolong memiliki persentase tertinggi berada di daerah kepulauan Nias.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JURRIMIPA

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal Riset Rumpun Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh Pusat riset dan Inovasi Nasional, Universitas Sains dan Teknologi Komputer. Jurnal ini adalah jurnal Riset Rumpun Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam yang ...