ADVANCE
Vol 9, No 2 (2022): December

Analisis Perbedaan Kinerja Keuangan Sebelum Dan Selama Pengembangan Vaksin Covid-19 Pada Perusahaan Farmasi

Ana Rusita (Universitas Dharma AUB Surakarta)
Rina Ani Sapariyah (Universitas Dharma AUB Surakarta)



Article Info

Publish Date
06 Dec 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris adanya perbedaan signifikan kinerja keuangan  profitabilitas, solvabilitas, likuiditas, dan aktivitas perusahaan farmasi sebelum dan selama pengembangan vaksin covid-19 pada tahun 2018-2021 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.Data yang digunakan adalah data sekunder yang dikumpulkan dengan metode dokumentasi yang diperoleh dari website resmi Bursa Efek Indonesia www.idx.co.id. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Berdasarkan kriteria yang telah ditentukan, diperoleh 11 sampel perusahaan. Teknik analisis data menggunakan uji descriptive stastistics, uji normalitas data, uji independent samples t-test, uji anova Berdasarkan hasil penelitian uji independent samples t-test tidak ada perbedaan signifikan Return On Assets (ROA) Dept To Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), Total Assets Turnover (TATO), pada perusahaan farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sebelum dan selama pengembangan vaksin covid-19. Hasil uji Anova kinerja keuangan secara bersama-sama meliputi, Return On Assets (ROA), Dept To Equity Ratio (DER), Current Ratio (CR), Total Assets Turnover (TATO) tidak ada perbedaan signifikan sebelum dan selama pengembangan vaksin.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

advance

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Terbitan Berkala Ilmiah (ADVANCE) Program Studi S1 Akuntansi diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi "AUB" Surakarta, dimaksudkan sebagai media pertukaran informasi dan karya ilmiah antara staf pengajar, alumni, mahasiswa, dan masyarakat ...