Forum Ekonomi : Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Vol 24, No 1 (2022): Januari

Analisis desa/kelurahan pusat pertumbuhan wilayah sekitar calon ibu kota negara Indonesia

Yudi Wahyudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2022

Abstract

Terpilihnya Kalimantan Timur sebagai lokasi Ibu Kota Negara memberikan harapan peningkatan pembangunan bagi wilayah sekitarnya, terutama pertumbuhan wilayah di tiga kabupaten/kota yaitu Kabupaten Kutai Kartanegara, Penajam Paser Utara dan Kota Balikpapan. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan gambaran ketersediaan fasilitas pembangunan serta mengidentifikasi jumlah desa/kelurahan di tiga kabupaten/kota yang termasuk sebagai pusat pertumbuhan wilayah. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis skalogram dan indeks sentralitas. Hasil penelitian menunjukkan berdasarkan analisis skalogram sebagian besar desa/kelurahan di Kota Balikpapan merupakan pusat pertumbuhan wilayah. Sedangkan di Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kabupaten Penajam Paser Utara baru sedikit desa/kelurahan yang merupakan pusat pertumbuhan wilayah. Berdasarkan indeks sentralitas juga menunjukkan desa/kelurahan di Kota Balikpapan sebagian besar sudah merupakan pusat pertumbuhan dan desa/kelurahan di Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara baru sedikit yang merupakan pusat pertumbuhan wilayah.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

FORUMEKONOMI

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Other

Description

FORUM EKONOMI: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansiis a scientific journal in the field of economics and management published twice a year (in January & ...