Konsumsi masyarakat akan daging unggas seperti ayam petelur, ayam pedaging, ayam buras dan itik berpengaruh pada jumlah produksi dari unggas tersebut. Teknik peramalan dapat digunakan untuk memprediksi jumlah produksi dan jumlah konsumsi berdasarkan tahun. Metode peramalan yang digunakan adalah Regresi Linier sederhana yang sudah terbukti memberikan prediksi dengan tingkat error yang kecil. Data yang digunakan untuk meneliti prediksi jumlah produksi dan konsumsi daging unggas berasal dari Open Data Bandung dengan tahun 2018-2021. Hasil dari penelitian menggunakan Regresi Linier menghasilkan nilai error dari prediksi variabel tahun dan produksi sebesar 6.81% sedangkan variabel tahun dan konsumsi sebesar 0.46%. Kata Kunci : Prediksi, Regresi Linier, Peramalan
Copyrights © 2023