Equity: Jurnal Akuntansi
Vol 2, No 2: April 2022

Akuntabilitas Vertikal dan Horizontal Pengelolaan Dana Desa terhadap Tingkat Kepercayaan Masyarakat Kepada Pemerintah Desa

Ahmad Kamaludin Hamzah (Universitas Trunojoyo Madura)
Muhammad Asim Asy’ari (Universitas Trunojoyo Madura)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2023

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh akuntabilitas vertikal dan horizontal terhadap tingkat kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah desa yang dilaksanakan di Kecamatan Pakisaji Kabupaten Jepara, untuk mengetahui akuntabilitas horizontal terhadap tingkat kepercayaan masyarakat. dalam pemerintahan desa yang dilaksanakan di kecamatan Pakisaji Kabupaten Jepara. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis SEM PLS. Hipotesis penelitian ini adalah: akuntabilitas vertikal berpengaruh terhadap kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah desa, akuntabilitas horizontal berpengaruh positif terhadap kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah desa, dan berdasarkan hasil pengujian menunjukkan bahwa hipotesis dapat diterima. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah: (1) Akuntabilitas vertikal dalam pengelolaan dana desa berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah desa, (2) Akuntabilitas horizontal dalam pengelolaan dana desa berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah desa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

equity

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Equity: Jurnal Akuntansi merupakan jurnal elektronik yang berisikan artikel ilmiah, hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang ekonomi akuntansi. Jurnal ini diterbitkan oleh Program Studi Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya. Equity: Jurnal Akuntansi ...