Percakapan penting dalam dakwah, karena di dalamnya terjadi proses penyampaian informasi melalui komunikasi verbal antara da'i dan mad'u. Menggunakan pendekatan etnometodologi dengan analisis percakapan. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan atau memahami manusia dalam kehidupan sehari-hari. Susunan dalam analisis percakapan dalam penelitian ini meliputi pergantian pergantian tuturan, susunan urutan, dan pesan dakwah yang terkandung dalam sebuah percakapan. Berdasarkan percakapan di kanal YouTube “Journey of Religions”, peneliti menemukan bahwa percakapan yang terjadi didominasi oleh satu orang. Peran da'i dan mad'u memiliki porsi yang sama dalam mewujudkan sistem dakwah. Bentuk percakapan dalam penelitian ini meliputi tanya jawab, dan kegiatan diskusi yang dilakukan melalui pernyataan penerimaan/persetujuan, dan permintaan penerimaan. Pesan dakwah dalam channel youtube meliputi aspek akidah, syariah dan akhlak yang dapat diambil hikmahnya oleh mad'u.
Copyrights © 2022