Bandung Conference Series: Economics Studies
Vol. 3 No. 1 (2023): Bandung Conference Series: Economics Studies

Pengaruh Jumlah Uang Beredar dan Pengeluaran Pemerintah Terhadap Tingkat Inflasi di Indonesia Periode Tahun 1990-2021

Rangga Apryansyah (Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Islam Bandung)
Dr. Ima Amaliah SE., M.Si (Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Islam Bandung)



Article Info

Publish Date
28 Jan 2023

Abstract

Abstract. Indonesia as a developing country cannot be separated from problems related to the economy. Until now, inflation is still an interesting phenomenon to study, especially during the economic crisis and Covid-19. Inflation is getting more and more attention from the government. In this study using quantitative methods. The data used is secondary data and time series in the form of annual data from 1990-2021 obtained from various relevant agencies, namely the Central Bureau of Statistics, and other sources, namely journals and research results. The analysis model used is Multiple Linear Regression analysis. The results of the study explain that the amount of money in circulation has an effect on the level of inflation in Indonesia and has a positive relationship. This is because the amount of money in circulation is a fairly significant element of the state of a country's economy, which is closely related to the level of inflation. Government spending has an effect on the Inflation Rate in Indonesia and has a positive relationship. This is because government spending is part of fiscal policy, namely a government action to regulate the course of the economy by determining the amount of government revenue and spending each year.Keywords: Money Supply, Government Spending, Inflation RateAbstrak. Indonesia sebagai salah satu negara berkembang tidak terlepas dari masalah - masalah yang berkaitan dengan ekonomi.Sampai saat ini inflasi masih merupakan fenomena yang menarik diteliti terutama saat terjadinya krisis ekonomi dan covid-19. Inflasi semakin mendapatkan perhatian dari pemerintah. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Data yang digunakan merupakan data sekunder dan time series dalam bentuk data tahunan dari tahun 1990-2021 yang diperoleh dari berbagai instansi terkait yaitu, Badan Pusat Statistik, dan sumber – sumber lainnya yaitu jurnal-jurnal dan hasil penelitian. Model analisis yang digunakan yaitu analisis Regresi Linier Berganda .Hasil penelitian menjelaskan bahwaJumlah Uang Beredarberpengaruh terhadap Tingkat Inflasi di Indonesia dan mempunyai hubungan yang positif Hal ini dikarenakan Jumlah uang beredar merupakan unsur yang cukup signifikan terhadap keadaan perekonomian suatu negara yaitu erat hubungannya dengan tingkatinflasi. Pengeluaran Pemerintah berpengaruh terhadap Tingkat Inflasi di Indonesia dan mempunyai hubungan yang positif, Hal ini dikarenakan pengeluaran pemerintah merupakan bagian dari kebijakan fiskal yaitu suatu tindakan pemerintah untuk mengatur jalannya perekonomian dengan cara menentukan besarnya penerimaan dan pengeluaran pemerintah setiap tahunnya.Kata Kunci: Jumlah Uang Beredar, Pengeluaran Pemerintah, Tingkat Inflasi

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

BCSES

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Bandung Conference Series Economic Studies (BCSES) menerbitkan artikel penelitian akademik tentang kajian teoritis dan terapan serta berfokus pada Ilmu Ekonomi dan Bisnis dengan ruang lingkup Amanah, Antisipasi Bencana, Bank Umum Syariah, Belanja Daerah, Pengangguran, BMT, BOPO, BPRS, CAR, Data ...