JUSTIN (Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi)
Vol 11, No 1 (2023)

Klasifikasi Penyakit Daun Kopi Menggunakan Kombinasi Haralick, Color Histogram dan Random Forest

Siti Khotimatul Wildah (Universitas Bina Sarana Informatika)
Abdul Latif (Universitas Bina Sarana Informatika)
Ali Mustopa (Universitas Bina Sarana Informatika)
Suharyanto Suharyanto (Universitas Bina Sarana Informatika)
Muhammad Sony Maulana (Universitas Bina Sarana Informatika)
Agung Sasongko (Universitas Bina Sarana Informatika)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2023

Abstract

Kopi merupakan spesies tanaman dengan bentuk pohon yang dijadikan sebagai bahan baku dalam pembuatan minuman-minuman kopi. Akan tetapi pada produksinya terdapat permasalahan umum yang masih sering terjadi yaitu adanya hama atau penyakit yang menyerang pada bagian daun kopi sehingga berdampak pada pertumbuhan tanaman kopi tersebut dan berakibat terjadi penurunan produksi kopi. Pengenalan penyakit dan hama pada daun kopi masih menggunakan proses manual sehingga bisa memperlambat proses deteksi serta penanganan penyakit dan hama tersebut, oleh karena itu perlunya pendeteksian otomatis sehingga dapat mendeteksi tahap awal hama dan penyakit pada daun kopi tersebut. Deteksi otomatis dapat dilakukan dengan menerapkan teknologi Computer Vision yaitu Image Classification dan metode Machine Learning. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan metode yang dapat mengklasifikasikan penyakit dan hama pada daun kopi dengan menggunakan algoritma Machine Learning Random Forest dengan menambahkan kombinasi ekstraksi fitur Haralick dan Color Histogram. Hasil penelitian menunjukkan performa yang sangat baik dimana nilai akurasi yang diperoleh sebesar 98,86%. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

justin

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JUSTIN aims to publish research results and thoughts among academics, researchers, scientists, and practitioners in the field of informatics/computer science so that they are freely available to the public, and support the exchange of knowledge. The scope of JUSTIN is but is not limited to the ...