Metode analisis yang digunakan adalah chi square yang bertipe data nominal (kategorik) dengan menggunakan crosstab ( tabel silang ) di program SPSS versi 20 dan perhitungan manual untuk analisis kontingensi. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan dependensi dengan tingkat keeratan yang rendah antara pendapatan, usia perkawinan pertama, lama pemakaian alat kontrasepsi terhadap fertilitas. Tidak terdapat hubungan dependensi dengan tingkat keeratan rendah dan sangat rendah antara pendidikan, jam kerja dan jenis alat KB terhadap fertilitas. Terdapat hubungan asosiasi antara pendapatan, pendidikan, usia perkawinan pertama, lama pemakaian alat kontrasepsi terhadap fertilitas. Tidak terdapat hubungan asosiasi antara jam kerja dan jenis alat KB terhadap fertilitas.Kata Kunci : Pendapatan Pendidikan Jam kerja Usia perkawinan pertama
Copyrights © 2017