Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi dividen payout ratio, diantaranya adalah earning per share, leverage, dividend payout ratio tahun sebelumnya dan arus kas operasi. Berdasarkan metode purposive sampling, didapatkan 33 perusahaan manufaktur dengan sumber data berupa laporan keuangan yang diperoleh dari publikasi situs resmi Bursa Efek Indonesia pada periode 2014-2016. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan SPSS 23. Dari hasil pengujian statistik uji F menunjukkan bahwa earning per share, leverage, dividend payout ratio tahun sebelumnya dan arus kas operasi memiliki signifikansi kurang dari 0,05 sehingga analisis linear berganda layak untuk melakukan prediksi. Hasil uji statistik t adalah earning per share, dan dividend payout ratio tahun sebelumnya berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap dividend payout ratio dengan nilai koefisien masing-masing sebesar 0,00001824 dan 0,643 dengan nilai signifikansi masing-masing sebesar 0,008 dan 0,000 kurang dari 0,05. Sedangkan leverage berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap dividend payout ratio dengan nilai koefisien sebesar (-0,040) dan nilai signifikansi sebesar 0,245 lebih besar dari 0,05. Arus kas operasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap dividend payout ratio dengan nilai koefisien sebesar 0,005 dan nilai signifikansi sebesar 0,286 lebih besar dari 0,05.
Copyrights © 2018