Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh manajemen laba terhadap biaya modal ekuitas. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Data yang digunakan adalah data sekunder yang berupa laporan tahunan (annual report) perusahaan manufaktur sektor barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2016. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen laba akrual berpengaruh positif dan signifikan sedangkan manajemen laba riil berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap biaya modal ekuitas. Hal ini menunjukkan bahwa investor telah mengantisipasi dengan tepat tentang informasi akrual tetapi manajemen laba riil belum dapat diantisipasi.
Copyrights © 2019