Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesehatan bank pada PT. Bank Panin Syariah periode 2013 sampai dengan 2015. Dengan metode RGEC (Risk Profile, Good Corporate Governance, Earning dan Capital). Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan menggunakan data sekunder dari PT. Bank Panin Syariah. Dalam bentuk laporan keuangan dan laporan tahunan. Variabel pengukuran pada penelitian ini adalah Risk Profile dengan Non Performing Financing, Interest Rate Risk, Financing to Deposit Ratio dan Cash Ratio, faktor Good Corporate Govermance yang diukur dengan Self Assessment kemudian Earning dengan rasio Return On Assets, Return On Equity, Net Interest Margin dan Beban Operasi Terhadap Pendapatan Operasi, dan Capital yang diukur dengan rasio Capital Adequacy Ratio.
Copyrights © 2018