Jagung merupakan komoditas tanaman pangan yang dapat dipergunakan sebagai pengganti padi, selain itu juga dapat dipergunakan sebagai pakan ternak. Pengembangan jagung nasa 29 merupakan suatu program akselerasi pengembangan komoditas unggulan daerah Sulawesi Tengah khususnya Kabupaten Poso yang dirancang sebagai suatu upaya terobosan yang diyakini mampu memberikan kontribusi yang tinggi pada peningkatan pendapatan masyarakat khususnya pelaku agribisnis jagung dari hulu sampai hilir, hal ini sesuai dengan program Kementerian Pertanian. Penelitian ini bertujuan sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui besarnya pendapatan pada usahatani jagung satu kali musim tanam di Kecamatan Pamona Puselemba Kabupaten Poso, 2. Untuk mengetahui besarnya R/C pada usahatani jagung satu kali musim tanam di Kecamatan Pamona Puselemba Kabupaten Poso. Sampel petani yang digunakan sebanyak 55 responden dan pengumpulan data menggunakan teknik random sampling method. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata pendapatan petani jagung dalam satu musim tanam sebesar Rp 16.554.666, 00 dan R/C ratio usahatani sebesar 3,33 hal ini menunjukkan bahwa usahatani jagung nasa 29 di Kecamatan Pamona Puselemba Kabupaten Poso layak diusahakan untuk mencapai kesejahteraan petani. Kata Kunci: jagung nasa 29, pendapatan, analisis lelayakan, usahatani
Copyrights © 2023