Anetol merupakan minyak atsiri hasil isolasi tanaman adas manis (Foeniculum vulgare Mill) yang banyak dimanfaatkan sebagai bahan baku sintesis obat disamping peranan lainnya sebagai minyak atsiri pada umumya. Reaktifitas senyawa ini disebabkan karna adanya gugus propenil sebagai substituennya. Reaksi oksidasi pada ikatan rangkap ini merupakan tahap dasar dalam rangkaian sintesis lanjutan menghasilkan berbagai macam obat yang sangat bermanfaat dalam dunia medis. Beberapa oksidator dan KTF telah dikenal dalam bidang sintesis organik. Pada penelitian ini, dilakukan oksidasi anetol menggunakan KMnO4 dengan memanfaatkan kalor yang dihasilkan dan bantuan KTF Tween 80. Reaksi dipantau dengan KLT. Oksidasi anetol ini menghasilkan cairan kekuningan p-anisaldehid dengan rendemen 83,6% dan kemurnian 90,2%. Identifikasi produk yang dihasilkan menggunakan spektrofotometer FT-IR, Spektrometer 1H-NMR dan GC-MS. Kata kunci: anetol, p-anisaldehid, Tween 80, oksidasi.
Copyrights © 2015