Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan Kualitas Standar Pelayanan Minimal Angkutan Umum Massal Berbasis Jalan Studi Kasus Pada Trans Metro Kota Pekanbaru. Tipe yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan mengekplorasi dan memahami makna oleh sejumlah individu atau sekelompok orang yang berkaitan dengan masalah Kualitas Standar Pelayanan Minimal Angkutan Umum Massal Berbasis Jalan Studi Kasus Pada Trans Metro Kota Pekanbaru dengan metode Kualitatif. Dengan demikian diketahui bahwa Kualitas Standar Pelayanan Minimal Angkutan Umum Massal Berbasis Jalan Studi Kasus Pada Trans Metro Kota Pekanbaru adalah Cukup Baik. Adapun yang menjadi hambatan dalam Kualitas Standar Pelayanan Minimal Angkutan Umum Massal Berbasis Jalan Studi Kasus Pada Trans Metro Kota Pekanbaru antara lain : Terkendalanya Anggaran dari pemerintah pusat untuk pengembangan program-program yang direncanakan oleh Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru terkait peningkatan kualitas standar pelayanan minimal halte dan Terkendalanya penerapan jalur khusus bus transmetro Pekanbaru karena belum mendapatkan izin dari pemerintah pusat mengakibatkan hingga saat ini jalur khusus bus transmetro Pekanbaru belum bisa diterapkan.
Copyrights © 2022