Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi tentang teknik pengendalian tumbuhan invasif Acacia nilotica (L) Willd. Ex. Del dengan cara pencabutan akar dan batang pohon tingkat tiang menggunakan tirfor di Taman Nasional Baluran Jawa Timur pada tahun 2009. Hasil penelitian menunjukkan, bahwa pencabutan 75 pohon dengan menggunakan tirfor dan 15 pohon dengan cara manual produktivitasnya masing-masing rata-rata 3,59 batang/jam dan 0,5 batang/jam. Biaya operasi masing-masing rata-rata Rp 5.277,-/batang dan Rp 16.666/batang. Dampak penggunaan tirfor dan cara manual terhadap permukaan tanah menyebabkan tanah terpindahkan yang besarnya masing-masing rata-rata 1%/m /pohon dan 6,252%/m /batang. Volume 75 batang Acacia nilotica (L) Willd. Ex. Del hasil cabutan menggunakan tirfor 1,5587 m dan 15 batang hasil cabutan secara manual 0,3 m. Batang kayu hasil cabutan ini semuanya belum dimanfaatkan.
Copyrights © 2012