Abstrak Tujuan penelitian ini adalah: (1) untuk menganalisis pengaruh antara CSP terhadap aksesbilitas pembiayaan dan teknologi, (2) untuk menganalisis pengaruh aksesbilitas pembiayaan dan teknologi terhadap produksi kakao, (3) untuk menganalisis pengaruh produksi kakao terhadap pendapatan, (4) untuk menganalisis pengaruh antara aksesbilitas pembiayaan, teknologi terhadap pendapatan melalui produksi kakao. Lokasi penelitian di Kabupaten Luwu, Kabupaten Luwu Utara, Kabupaten Luwu Timur, Kabupaten Bulukumba, dan Kabupaten Soppeng Provinsi Sulawesi Selatan. Populasi sebanyak 216.420 orang petani kakao dan ukuran sampel sebanyak 400 orang. Metode pengumpulan data secara kuesioner. Metode penarikan sampel secara purposive sampling dan metode analisis menggunakan path analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) CSP terhadap berpengaruh positif dan signifikan aksesbilitas pembiayaan dan teknologi, (2) aksesbilitas pembiayaan dan teknologi berpengaruh positif dan signifikan terhadap produksi kakao , (3) produksi kakao berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan, (4) aksesbilitas pembiayaan, teknologi berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan melalui produksi kakao. Kata Kunci: Aksesbilitas Pembiayaan, Teknologi, Produksi, Pendapatan, Cocoa Sustainability Partnership.
Copyrights © 2022