Tanaman padi sangat sensitif terhadap cekaman air. Respon padi gogo dalam kondisi kekeringan berawal dari respon secara fisiologis yang diikuti oleh perubahan secara morfologis dan anatomis. Penelitian bertujuan memperoleh informasi karakteristik morfologi, anatomi dan fisiologi beberapa genotipe padi gogo lokal Deli Serdang dalam kondisi cekaman air. Penelitian ini menggunakan Rancangan Petak Terbagi. Petak utama merupakan cekaman air terdiri atas tiga taraf yaitu: , dan air kapasitas lapang. Anak petak merupakan tiga genotipe padi gogo lokal Deli Serdang yaitu Ramos Merah, Arias dan Maraisi, serta varietas Inpago 11sebagai pembanding. Morfologi tanaman yang diamati adalah tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah anakan dan panjang akar. Kadar klorofil daun dan peroksida lipid pada akar primer merupakan karakter fisiologi yang diamatin. Karakter anatomi yang diamati adalah anatomi akar primer. Hasil pengamatan karakter morfologi tiga genotipe padi gogo lokal Deli Serdang dalam kondisi cekaman air terberat ( AKL), menunjukkan penurunan terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, jumlah anakan dan panjang akar. Penurunan juga terjadi kadar klorofil daun. Adanya peroksida lipid yang tinggi terlihat jelas pada perubahan warna merah muda pada genotipe Arias dan Mariasi. Tidak terlihat kerusakan pada anatomi akar genotipe padi gogo dengan berbagai kondisi cekaman air. Genotipe yang memiliki respon yang lebih baik pada saat cekaman air terberat adalah Ramos merah.
Copyrights © 2022