Penelitian ini bertujuan membuat sediaan sabun padat herbal ekstrak etanol daun jambu biji sebagai antimikroba pada kulit. Proses ekstraksi daun jambu biji dilakukan menggunakan metode maserasi dengan pelarut etanol 96%.Ekstrak kental yang diperoleh diformuasi ke dalam bentuk sediaan sabun dengan variasi konsentrasi Virgin Coconut Oil (VCO) 15%, 20% dan 25%.Parameter evaluasi fisik sediaan yang diteliti adalah uji organoleptik, uji stabilitas busa dan uji pH yang dilakukan sekali seminggu pada penyimpanan suhu kamar selama kurun waktu 2 minggu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol daun jambu biji dapat dibuat sediaan sabun padat herbal dengan konsentrasi VCO 15%, 20%, dan 25%. Sabun padat herbal yang dihasilkan berbentuk padat, berwarna putih kecoklatan dan pH bernilai 11 yang memenuhi standar pH sabun yang aman bagi kulit. Semakin tinggi konsentrasi VCO yang digunakan, semakin tinggi busa sabun yang dihasilkan.
Copyrights © 2022