Matriks
Vol. 4 No. 2 (2023): Matriks: Jurnal Sosial dan Sains

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Matematis Siswa di Kelas XI SMA Negeri 11 Medan

Martha Lestari Hutagalung (Universitas Negeri Medan)
Ani Minarni (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2023

Abstract

Dengan tujuan penelitian yaitu meningkatkan kemampuan berpikir kritis matematis siswa kelas XI SMA Negeri 11 Medan dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan mengetahui bagaimana peningkatan berpikir kritis matematis siswa setelah menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dengan jenis penelitian yaitu penelitian tindakan kelas, adalah siswa kelas XI SMA Negeri 11 Medan merupakan subjek penelitian ini. Kemudian Objek penelitiannya adalah kemampuan berpikir kritis matematis siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada materi program linear. Berdasarkan hasil analisis data kemampuan berpikir kritis matematis siswa pada siklus I, diperoleh bahwa hanya 15 siswa (42,86%) yang telah memenuhi kriteria yang ditentukan yaitu siswa memperoleh nilai ≥ 75. Kemudian pada hasil tes kemampuan berpikir kritis matematis II diperoleh ada 31 siswa (88,57%) siswa sudah mencapai standar yaitu memperoleh nilai ≥ 75. Nilai rata-rata pada tes kemampuan berpikir kritis matematis siklus I yaitu 68.27 meningkat menjadi 85.77 pada siklus II. Berdasarkan uraian diatas disimpulkan bahwa kemampuan berpikir kritis matematis siswa mengalami peningkatan dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe STAD di kelas XI SMA Negeri 1 Medan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmt

Publisher

Subject

Neuroscience Social Sciences

Description

Jurnal Matriks adalah terbitan berkala dengan kurun waktu terbit setiap 2 kali dalam setahun atau 6 bulanan. Jurnal matriks menerbitkan artikel ilmiah dengan topik ilmu sosial dan ...