Seminar Nasional Ilmu Terapan
Vol 4 No 1 (2020): Seminar Nasional Ilmu Terapan (SNITER) 2020

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK MENENTUKAN PELANGGAN TERBAIK PADA TOKO FANNY COSMETIC MENGGUNAKAN METODE WEIGTED PRODUK

Agustian, M. Afan (Unknown)
Mujilahwati, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Aug 2020

Abstract

Toko Fanny Cosmetic merupakan tempat penjualan berbagai macam merk kosmetik dan alat-alat kecantikan. Berdasarkan observasi pada penelitian ini di Toko Fanny Cosmetic bahwa proses pemilihan serta rekomendasi pelanggan terbaik yang dilakukan oleh owner masih dilakukan perhitungan manual. Sehingga hasil dari perhitungan masih bersifat subyektif, disamping itu hasil dari pemilihan serta rekomendasi terkadang membutuhkan waktu yang lama. Oleh sebab itu dibutuhkan suatu alat bantu yang bisa mempercepat kinerja untuk melakukan pemilihan serta rekomendasi pelanggan terbaik dengan menggunakan sistem pendukung keputusan. Pada penelitian ini dirancang suatu sistem yang bisa membantu owner dalam pengambilan keputusan tentang pemilihan dan rekomendasi pelanggan terbaik. Proses ini diawali dengan melakukan penginputan data alternatif, kemudian dilanjutkan dengan proses penginputan data kriteria diantaranya yaitu “Total Belanja, Kuantitas Belanja, Metode Pembayaran, Status Pembayaran, Total Kunjungan dan Reseller”. Proses yang terakhir adalah melakukan perhitungan dengan menggunakan metode “Weighted Product”. Proses pemilihan ini akan menentukan pelanggan terbaik yang nantinya diberikan bonus sesuai dengan urutan peringkat rangking yang didapat.

Copyrights © 2020