Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Vol 4 No 1 (2023): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)

Strategi Bisnis UMKM Bakso Mitra Dalam Menghadapi Kompetitor di Desa Riau Kabupaten Bangka

Liza Agustina (Universitas Terbuka)
Mulyati Mulyati (Universitas Raharja)
Mochamad Heru Riza Chakim (Universitas Raharja)



Article Info

Publish Date
22 Feb 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi bisnis UMKM bakso Mitra dalam menghadapi para kompetitor di desa Riau. Penelitian ini merupakan survei langsung dari lapangan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengambilan data dengan cara wawancara, pengisian kuesioner, dan observasi. Penelitian ini menggunakan analisis SWOT yang melihat dari sudut pandang kekuatan (strength) dan kelemahan (weakness) yang merupakan faktor lingkungan internal, peluang (opportunities) dan ancaman (threats) yang merupakan faktor lingkungan eksternal dan mengidentifikasi konsep bauran pemasaran (marketing mix). Hasil dari analisis ini dilihat dari sudut pandang kekuatan (strength) dan peluang (opportunities) mengimplementasi bahwa posisi UMKM bakso Mitra berada di posisi tinggi, sedangkan dilihat dari sudut pandang kelemahan (weakness) dan ancaman (threats) mengimplementasi di posisi stabil. Dilihat dari sudut pandang ini posisi UMKM bakso Mitra berada pada puncak yang dimana mereka dapat dikatakan mengalami pertumbuhan dan perkembangan. Untuk tetap dapat bertahan di era persaingan yang ketat sekarang UMKM bakso Mitra dapat menggunakan strategi SWOT yaitu menerapkan strategi SO (Strength Opportunity), dimana UMKM bakso Mitra memiliki kekuatan yang dapat dipakai untuk memaksimalkan peluang dan menerapkan konsep bauran pemasaran (marketing mix)

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jmari

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Didalam suatu perusahaan selalu yang diinginkan adalah mendapatkan laba semaksimal mungkin. Untuk mencapai tersebut di dalam suatu perusahaan terutama pada perusahaan yang bergerak dibidang penjualan dan kredit. Perputaran kas salah satu untuk mendapatkan laba dalam perusahaan yang signifikan dimana ...