Penelitian ini dilakukan pada PT. Bank Riau Kepri Syariah Cabang Tembilahan, Riau yang bertujuan untuk mengungkapkan : (1) Pengaruh Kualitas Pelayanan secara parsial terhadap Kepuasan Nasabah (2) Pengaruh Kualitas Produk secara parsial terhadap Kepuasan Nasabah (3) Pengaruh Nilai Nasabah secara parsial terhadap Kepuasan Nasabah (4) Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk dan Nilai Nasabah secara serentak Terhadap Kepuasan Nasabah. Populasi penelitian ini adalah nasabah PT. Bank Riau Kepri Syariah Cabang Tembilahan. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling menggunakan rumus slovin yaitu berjumlah 100 orang. Metode analisis menggunakan análisis regresi berganda. Hasil penelitian didapatkan : Secara parsial kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah dimana signifikansinya lebih kecil dari alpha. Secara parsial kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah dimana signifikansinya lebih kecil dari alpha. Secara parsial nilai nasabah berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah dimana signifikansinya lebih kecil dari alpha dan persamaan regresi untuk ketiga variabel tersebut adalah Ŷ = 7.593+ 0.340 X1+ 0.338 X2 + 0.136 X3. Pengaruh kualitas pelayanan (X1), kualitas produk (X2), nilai nasabah (X3) secara serentak terhadap kepuasan nasabah (Y) adalah Sig. F sebesar 0,000 < 0,05, maka dapat dikatakan bahwa kualitas pelayanan (X1) kualitas produk (X2) dan nilai nasabah (X3) terbukti berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah pada PT.Bank Riau Kepri Syariah Cabang Tembilahan, Riau. Akhirnya penulis menyarankan dari hasil penelitian ini untuk meningkat kualitas pelayanan, kualitas produk dan nilai nasabah sesuai dengan indikatornya masing-masing dan bagi peneliti lain dapat melanjutkan penelitian ini agar keterbatasan dalam penelitian ini dapat disempurnakan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022