Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)
Vol. 7 No. 1 (2023): Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK)

A ANALISIS EFEKTIFITAS PENGENDALIAN SISTEM SEPEDA LISTRIK MENGGUNAKAN GPS TRACKER BERBASIS APLIKASI ANDROID: Efektifitas Pengendalian Sistem Sepeda Listrik, GPS Tracker, Aplikasi Android

Matsuani Matsuani Matsuani (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2023

Abstract

Permasalahan jumlah kasus Pencurian Kendaraan Bermotor pada tahun 2017 terdapat 35226 kasus, tahun 2018 sebanyak 27731 kasus dan tahun 2019 terdapat 23476 kasus. Masih tingginya tingkat pencurian sepeda listrik di indonesia. Mudah dirusaknya pengaman sepeda listrik bawaan pabrik dengan menggunakan kunci T atau cairan kimia. Pengaman konversional pada sepeda listrik yang digunakan belum bisa mencegah tindakan pencurian, sebatas hanya menghambat. Informasi yang kurang lengkap menyebabkan kesulitan dalam proses pencarian sepeda listrik yang telah dicuri. Tujuan analisis sistem pengaman GPS tracker pada sepeda listrik, Pengujiban fitur-fitur yang dimiliki modul GPS tracker. Mengetahui titik lokasi kendaraan pada aplikasi GPS di smartphone android. Mengetahui koordinat garis bujur dan garis lintang pada aplikasi GPS. Perbandingan hasil titik koordinat dari aplikasi GPS dengan google maps. Menghitung tingkat keakuratan pada modul GPS tracker. Atas dasar permasalahan yang ada maka dikembangkan alat pengaman sepeda listrik yang menggunakan teknologi GPS dan smartphone android. Pengaman yang dapat melacak, menemukan, memonitor dan mengontrol sepeda listrik secara realtime dan live tracking menggunakan aplikasi berbasis android. Sistem pelacak kendaraan menggunakan GPS tracker dan GSM ini bertujuan untuk mengetahui posisi kendaraan pengguna, mematikan dan menghidupkan kendaraan yang dapat diatur menggunakan aplikasi dari perangkat smartphone android dan hasil pengujian perbandingan titik koordiant aplikasi GPS dengan google maps memiliki beberapa selisih angka yang berbeda. Tetapi tidak terlalu mempengaruhi lokasi sepedalistrik. Dari hasil perhitungan keakuratan koordinat modul GPS tracker dapat melacak koordinat GPS tracker dengan baik. Namun masih memiliki toleransi  keakuratan dengan rata-rata 10 meter. Hasil tersebut masih baik karena dari keakurasian GPS yaitu 3-12meter

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jii

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Jurnal IPTEK merupakan jurnal Ilmu Pengetahun dan Teknologi sebagai media publikasi hasil penelitian dosen baik di lingkungan Institut Teknologi (ITI) Indonesia maupun diluar ITI. Pada dasarnya jika merujuk visi ITI yaitu Technology based Entrepreneur, jurnal ini sebagai salah satu upaya mendukung ...