Charity : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 5 No 2 (2022): Charity-Jurnal Pengabdian Masyarakat

Pembangunan Bank Sampah Digital Desa Berseri Rancatungku untuk Menjaga Lingkungan di New Normal

Arry Widodo (Telkom University)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2023

Abstract

Sampah merupakan masalah yang selalui kita temui sehari-hari, baik di kota ataupun di kabupaten. Berdasarkan sumber dari Kepala Bidang Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK), terjadi peningkatan volume sampah di masyarakat lebih dari 10% terutama pada hari libur dan hari raya. Wilayah kabupaten Bandung biasanya menghasilkan sampah sebanyak 300-350 ton per harinya. Beberapa solusi yang telah dilakukan oleh pemerintah, salah satunya pengelolaan sampah secara kolektif yang mendorong masyarakat untuk berperan serta aktif di dalamnya, dengan cara menyalurkan sampah yang bernilai ekonomi yang telah dikumpulkan masyarakat kepada pasar sehingga masyarakat mendapat keuntungan ekonomi dari kegiatan memilah dan menyalurkan sampah. Kegiatan ini kemudian dikenal sebagai konsep bank sampah. Untuk itu, perlu adanya pendidikan untuk membangun budaya dan membentuk karakter yang peduli, bukan hanya terhadap kebersihan lingkungan, tetapi juga kegiatan memilah dan menyalurkan sampah. Pelaksanaan pengabdian masyarakat dilaksanakan dengan melakukan pendampingan terhadap pemilahan sampah dan daur ulang. Selain itu dibuatkan sebuah website sebagai media informasi memperkenalkan Bank Sampah Desa Rancatungku. Kegiatan sosialisasi mengenai bank sampah dilakukan secara online dan peresmian Bank Sampah Desa rancatungku dilaksanakan secara onsite. Hasil survey memperlihatkan bahwa masyarakat Desa Rancatungku mengeharapkan keberlanjutan kegiatan ini dan kegiatan pengeabdian masyarakat ini sudah sesuai dengan tujuan dan kebutuhan masyarakat Desa Rancatungku.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

charity

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Social Sciences

Description

Journal of Charity is one of the scientific publication journals published by the Directorate of Research and Community Service (PPM), Telkom University. The aim of Charity is to build effective communication channels between stakeholders including academics and research institutions, the business ...