IC Tech: Majalah Ilmiah
Vol 15 No 1 (2020): IC-Tech Volume XV No.1 April 2020

IMPLEMENTASI NAÏVE BAYES CLASSIFIER UNTUK KLASIFIKASI PENCARIAN TEMPAT KOST

Taryadi Taryadi (STMIK Widya Pratama)
Slamet Joko Prasetiono (STMIK Widya Pratama)



Article Info

Publish Date
10 Apr 2020

Abstract

Artikel ini membahas penggunaan Naïve Bayes Classifier dengan menggunakan data dari web www.jakarta.craiglist.org. Craiglist menyediakan iklan baris dan forum lokal untuk pekerjaan , perumahan untuk dijual, personal, layanan, komunitas lokal dan acara. Dengan menggunakan aplikasi web-crawling dengan berbasis naïve bayes, akan digunakan untuk mengumpulkan data teks dari bagian penyewaan tempat kost di wilayah Jakarta dan mengklasifikasikan setiap posting ke kota mana termasuk teks pada judul iklan di Craigslist. Dengan menggunakan data yang sama, berupaya untuk menggunakan judul iklan untuk menentukan braket harga yang termasuk di dalamnya. Sebagai pengolah naïve bayes classifier digunakan versi open source yang tersedia di https://github.com/alexandru/stuff-classifier untuk melakukan klasifikasi. Membandingkan naïve bayes dengan statistik Tf-Idf. Berdasarkan hasil pengolahan menunjukkan bahwa judul saja bukan indikator yang baik tentang berapa kisaran harga suatu iklan. Selain itu, naïve bayes melakukan sedikit lebih baik dibandingkan metode Tf-Idf yang hanya berdasarkan pada kebenaran klasifikasi. Untuk mendapatkan hasil yang lebih baik, dilakukan penyujian web crawler lebih lanjut dan memasukkan deskripsi tekstual yang lebih panjang dari setiap daftar ke dalam proses klasifikasi. Dengan melakukan hal tersebut ternyata tidak menghasilkan perubahan perilaku output dari salah satu classifier.Kata Kunci: naïve bayes, klasifikasi, web crawler

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ictech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance

Description

Sistem Informasi Rekayasa Perangkat Lunak dan pengembangannya. Kecerdasan buatan dan aplikasinya Komunikasi data dan sistem keamanan Rekayasa Perangkat Lunak dan pengembangannya Image Processing / Olah citra Sistem Informasi Geografis Vision komputer dan Pengenalan pola Sistem Informasi ...