Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe
Vol. 7 No. 2 (2022): Desember 2022

Pengaruh Senam Terhadap Kualitas Tidur Pada Lansia Di Puskesmas Bebesan

Fika Mahar (Unknown)
Yusri (Unknown)
Nanda Fitria (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Mar 2023

Abstract

ABSTRAK Gangguan tidur pada lansia adalah sebuah hal yang sering dialami oleh kelompok usia lanjut. Gangguan tidur pada lansia ini disebabkan oleh banyak faktor seperti terganggunya efesiensi tidur (jam tidur yang belum tercukupi) dan ganggguan aktifitas di siang hari seperti sering mengantuk di siang hari. Salah satu cara untuk meningkatkan kualitas tidur pada lansia adalah dengan senam lansia, Senam lansia merupakan olahraga yang ringan dan mudah dilakukan, senam lansia dapat bermanfaat bagi tubuh lansia seperti membantu tubuh lansia menjadi lebih kuat dan meningkatkan kualitas dan kuantitas tidur pada lansia. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh senam terhadap kualitas tidur pada lansia di Puskesmas Bebesen. Penelitian ini menggunakan desain Quasi experiment dengan one group pretest and posttest design. Sampel penelitian ini sebanyak 44 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI). Analisa data yang digunakan adalah uji Mc. Nemar Test. Hasil penelitian di dapatkan nilai sig. (2-tailed) = 0,000. (Sig. (2-tailed) < 0,05). Hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kualitas tidur sebelum dan setelah dilakukan senam sehingga terdapat pengaruh senam terhadap kualitas tidur pada lansia di Puskesmas Bebesen. Dengan demikian diharapakan lansia yang memiliki kualitas tidur buruk dapat melakukan senam secara rutin dan dapat meningkatkan kualitas tidur pada lansia.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jikias

Publisher

Subject

Nursing

Description

Jurnal Assyifa Ilmu Keperawatan Islami adalah sebuah jurnal jurnal ilmiah bidang pendidikan keperawatan berbasis islami, memuat tulisan-tulisan yang berkaitan dngan keperawatan medis dan penanganan pasien dengan pendekatan ilmu keperawatan yang dipadukan dengan ayat-ayat dalam Al-Quran sebagai mana ...