Penelitian ini memiliki judul pengaruh penggunaan aplikasi lysn terhadap kepuasan anggota WhatsApp NCTWAYV 90’s. penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk mengetahui seberapa pengaruh penggunaan aplikasi lysn terhadap kepuasan pada anggota grup Whatsapp NCTWAYV 90’s. adapun teori yang digunakan peneliti ialah, teori use and gratification elihu katz. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 67 orang dari anggota grup whatsapp NCTWAYV 90’s yang pernah ataupun sedang menggunakan aplikasi lysn. Penentuan sampel menggunakan rumus slovin dari seluruh populasi dan yang diperoleh adalah 40 responden. Teknik penarikan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan penelitian kepustakaan dan sebar kuesioner ataupun angket. Dalam menganalisis data peneliti menggunakan analisis tabel tunggal, validitas, reliabilitas, korelasi. Dari hasil penelitian di peroleh sebesar 0,862 menunjukkan bahwa adanya hubungan yang sangat kuat antara pengaruh penggunaan terhadap kepuasan pengguna aplikasinya.
Copyrights © 2023