Jurnal Bisnis dan Ekonomi
Vol 29 No 2 (2022): Vol. 29 No. 2 EDISI SEPTEMBER 2022

Konservatisma Akuntansi dan Overconfidence CEO

Muhammad Ali Ma'sum (Universitas Stikubank Semarang)
Achmad Badjuri (Universitas Stikubank)
Batara Daniel Bagana (Universitas Stikubank)
Mega Dewi Arisani (Universitas Stikubank)



Article Info

Publish Date
25 Mar 2023

Abstract

Abstract CEO yang overconfident lebih bersedia untuk memulai proyek investasi yang memerlukan percobaan, namun cenderung menunda menanggapi berita buruk ketika proyek tidak berjalan sesuai rencana. Konservatisma akuntansi mempercepat pengakuan berita buruk dan penyebarannya kepada dewan komisaris, sehingga CEO akan mengakui masalah lebih awal dan mulai mencari solusi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah perusahaan yang dipimpin oleh CEO yang overconfident dan yang mempraktikkan akuntansi konservatif akan menunjukkan kinerja masa depan yang lebih baik terutama ketika perusahaan memiliki keterbatasan keuangan yang tidak ketat. Dengan menggunakan regresi data panel hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perusahaan yang dipimpin oleh CEO yang overconfident dan yang mempraktikkan akuntansi konservatif menunjukkan kinerja arus kas yang lebih baik. Lebih lanjut efek positif gabungan dari CEO yang overconfident dan konservatisma akuntansi menurun dalam kondisi keterbatasan keuangan yang ketat.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

fe3

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Finance Management, International Finance, Corporate Finance, Investment, Financial Forecasting, Portfolio Optimization, Operation Management, Operation Research, Human Resources Management, Organizational Behavior, Change Management, Knowledge Management, Marketing Management, E – business, ...