Teknologi dan informasi yang semakin berkembang harus dapat diseimbangkan sesuai kebutuhan kita. Karena semakin kompleksnya pekerjaan-pekerjaan yang kita lakukan maka tidak bisa dipungkiri lagi bahwa setiap instansi maupun Lembaga lainnya sangat membutuhkan teknologi yang dapat mempermudah dan mempercepat perkerjaan, salah satunya kita dapat menggunakan teknologi komputer . Demikian juga dengan SMK N.1 Lumbanjulu masih menggunakan sistem yang masih kurang efektif, sehingga informasi yang dihasilkan menjadi lambat. Sedangkan masyarakat membutuhkan informasi dengan cepat dan akurat. Oleh karena itu penulis merancang suatu sistem informasi yang diharapkan dapat membantu bahkan mengurangi kekurangan yang selama ini dihadapi SMK N.1 Lumbanjulu. Dalam mendesain sistem tersebut penulis menggunakan Bahasa pemrograman PHP dengan Sublime dan menggunakan Mysql sebagai pengolahan databasenya.
Copyrights © 2022