eProceedings of Engineering
Vol 3, No 1 (2016): April, 2016

Real-time Rendering Dan Kompresi Video Paralel Menggunakan Algoritma Huffman

Hanif Wicaksono (Telkom University)
Fitriyani Fitriyani (Telkom University)
Izzatul Ummah (Telkom University)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2016

Abstract

Video sebagai salah satu komponen multimedia memegang peranan penting sebagai bentuk informasi visual. Namun kendala terbesar adalah besarnya tempat penyimpanan file. Masalah kedua yang sering dihadapi adalah saat proses kompresi memakan waktu yang cukup lama karena itu digunakan Parallel computing untuk menyelesaikannya. Di dalam tugas akhir ini dibahas penggunaan metode Huffman Code untuk kompresi dengan jumlah data yang besar, yaitu pada sebuah Frame Video dengan menggunakan nilai intensitas warna pada setiap pixel sebagai data dan letak pixel sebagai dimensi matriks. Data yang diamati adalah kecepatan proses kompresi, rasio antara jumlah bit sebelum dan sesudah kompresi, dan perbedaannya menggunakan serial (sekuensial) dan Parallel computing (paralel). Hasil menunjukkan bahwa kecepatan proses kompresi untuk 1 frame membutuhkan waktu sekitar 8 menit sedangkan proses kompresi untuk 1 frame dengan Parallel computing membutuhkan waktu sekitar 4 menit. Sedangkan rasio kompresi antara sekuensial dan paralel sama sekitar 89,82% dan 95,71%. Kata kunci: Pemampatan (kompresi), kode huffman, rendering, Paralel, Skuensial

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

engineering

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Merupakan media publikasi karya ilmiah lulusan Universitas Telkom yang berisi tentang kajian teknik. Karya Tulis ilmiah yang diunggah akan melalui prosedur pemeriksaan (reviewer) dan approval pembimbing ...