Pandemi Covid-19 merupakan kedaruratan kesehatan masyarakat. Dalam situasi seperti ini Pemerintah, dan masyarakat perlu ada upaya untuk perbaikan strategi pencegahan dan penanganan Covid-19. Pemerintah telah melakukan berbagai upaya dalam penanggulangan penyebaran covid-19 namun masyarakat masih banyak yang belum menyadari bahaya covid-19 dan masih belum tertib dalam mengikuti himbauan dari pemerintah terutama menjalankan protokol kesehatan dan penerapan PHBS sebagai solusi pencegahan disaat masa new normal terutama pada anak-anak yang akan melaksanakan aktifitas saat pemberlakuan sekolah Ofline. Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektifitas pelaksanaan metode games PHBS Protokol Kesehatan Dalam Meningkatkan Pengetahuan Siswa Sebagai Upaya Pencegahan Penyebaran Covid-19 Varian Baru Dimasa Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dengan rancangan penelitian menggunakan jenis penelitian Deskriptif, desain penelitian Quasi Eksperimental, teknik pengambilan data menggunakan metode Random Sampling. Sebanyak 120 responden diberikan intervensi kemudian di lakukan pengukuran didapatkan hasil terdapat peningkatan pengetahuan dan upaya pencegahan penyebaran Covid-19 varian baru pada siswa sebelum dan sesudah intervensi dilakukan ditandai dengan nilai p value 0,000. Penyebaran kasus Covid-19 sejak tahun 2021 terus berangsur menurun, meskipun demikian tetap ada kewaspadaan yang tinggi terhadap penyebaran dan potensi penularan penyakit menular terutama covid-19 dengan varian baru yang dapat mengganggu stabilitas Kesehatan masyarakat.
Copyrights © 2022