Kebisingan dan pencahayaan merupakan faktor risiko kesehatan yang dapat mempengaruhi kinerja pekerja. Tujuan penelitian adalah untuk menganalisis tingkat kebisingan dan pencahayaan pada area proyek pembangunan gedung sebagai faktor risiko kesehatan pada pekerja. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik. Pengumpulan data melalui observasi dan pengukuran langsung di lokasi penelitian. Pengukuran dan eksposur masing-masing dilakukan dengan menggunakan Sound Level Meter dan Lux Meter yang dibandingkan dengan  Permenaker RI No. 05 Tahun 2018 tentang Keselamatan dan Kesehatan Lingkungan. Penelitian ini mengambil 4 lokasi berbeda. Rerata tingkat kebisingan dan pencahayaan masing-masing sebesar 42,6 - 64,5 dB dan 566,3 – 1016,5 Lux. Tingkat kebisingan dan pencahayaan masih dibawah standar yang telah ditetapkan. Hasil analisis terdapat hubungan antara kebisingan dengan pencahayaan dengan risiko kesehatan pada pekerja. Penerapan sistem keselamatan dan kesehatan kerja yang sesuai dengan program kerja seperti safety walk, dan pemantauan sangat penting, serta penerangan di area proyek dilakukan di lokasi proyek pembangunan.
Copyrights © 2023