Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan
Vol. 12 No. 01 (2023): Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan

ANALISIS PENGARUH KUALITAS PRODUK DAN HARGA MELALUI PEMASARAN MEDIA SOSIAL FACEBOOK TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN

Sri Ilma Isnaini (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengalisis Pengaruh kualitas produk dan harga melalui pemasaran media sosial facebook terhadap minat beli konsumen yang ada dikota jambi. Jumlah sampel pada penelitian adalah 100 orang dengan alat pengumpulan data kuisoner dan Alat analisis data yaitu menggunakan SPSS. Adapun hasil penelitian ini Terdapat pengaruh langsung kualitas produk terhadap pemasaran pada media sosial Facebook di Kota Jambi. Artinya apabila kualitas produk semakin baik maka perkembangan pemasaran media sosial Facebook akan semakin baik dan begitupun sebaliknya. Terdapat pengaruh langsung harga terhadap pemasaran pada media sosial Facebook di Kota jambi. Artinya apabila harga produk semakin baik maka perkembangan pemasaran media sosial Facebook juga akan semakin baik dan begitupun sebaliknya. Terdapat pengaruh langsung kualitas produk terhadap minat beli konsumen di Kota jambi. Artinya apabila kualitas produk semakin baik maka minat beli konsumennya juga akan semakin tinggi dan begitupun sebaliknya. Terdapat pengaruh langsung harga terhadap minat beli konsumen di Kota jambi. Artinya apabila harga semakin tinggi, maka minat beli konsumennya juga akan semakin tinggi dan begitupun sebaliknya. Terdapat pengaruh langsung pemasaran pada media sosial Facebook terhadap minat beli konsumen di Kota jambi. Artinya apabila pemasaran melalui media sosial Facebook semakin baik maka minat beli konsumennya juga akan semakin baik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

mankeu

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

Jurnal Manajemen Terapan dan Keuangan (Mankeu) merupakan jurnal yang dapat di akses secara terbuka yang diterbitkan secara periodic tiga kali dalam setahun dengan periode April, September dan Desember. Mankeu menerima naskah secara nasionala dan local dari peneliti, akademisi, praktisi dan ...