Grafik publikasi ilmiah pada tahun 2015-2020 pada bidang sistem informasi akuntansi di Indonesia menunjukkan kecenderungan yang kian meningkat. Hal ini membuat penulis tertarik untuk melakukan analisis terkait dengan topik penelitian pada bidang tersebut. Tujuan dilakukannya analisis ini adalah agar dapat memberikan gambaran kepada khalayak mengenai topik sistem informasi akuntansi dan metode yang digunakan. Dengan memilih artikel dari jurnal yang terakreditasi Sinta, penulis berharap agar artikel ini menghasilkan temuan yang berkualitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tren topik penelitian sistem informasi akuntansi di Indonesia pada tahun 2015-2020 adalah seputar Kinerja, Keuangan, dan Manajemen. Adapun metode yang digunakan bervariasi seperti kuisioner hingga studi literatur.
Copyrights © 2023