Abdimas Galuh : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 5, No 1 (2023): Maret 2023

PELATIHAN BUDIDAYA IKAN DAN SAYURAN SEKALIGUS DENGAN METODE AKUAPONIK KEPADA SISWA-SISWI SMK KANISIUS 1 PAKEM

Andrean Emaputra (Institut Sains dan Teknologi AKPRIND)
Joko Susetyo (Institut Sains dan Teknologi AKPRIND)
Agus Hindarto Wibowo (Institut Sains dan Teknologi AKPRIND)
Mardoneus Ristri Winarno (SMK Kanisius 1 Pakem)
Irwan Heriyanto (SMK Kanisius 1 Pakem)
Irfan Mustofa (Institut Sains dan Teknologi AKPRIND)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2023

Abstract

Aquaponik adalah budidaya ikan dan sayuran sekaligus. Aquaponik dapat diterapkan dengan media aquarium atau kolam. Metode tersebut telah diperkenalkan kepada masyarakat luas di Indonesia. Metode tersebut juga diperkenalkan kepada siswa-siswi SMK Kanisius 1 Pakem. Para siswa tersebut memerlukan pengetahuan informal lain seperti pelatihan kewirausahaan disamping pendidikan formal otomotif yang telah mereka miliki dari sekolah. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan bekal kewirausahaan melalui budidaya ikan dan sayuran, sekaligus yang memanfaatkan aquarium atau kolam. Kegiatan ini dilaksanakan secara tatap muka langsung pada hari Rabu, tanggal 18 Agustus 2022, pukul 09.00 – 12.00 WIB di Aula SMK Kanisius 1 Pakem. Kegiatan pelatihan diawali dengan pembukaan acara oleh kepala sekolah, perkenalan pembicara dari tim dosen IST AKPRIND, penyampaian materi oleh tim dosen tersebut, proses tanya jawab, pelaksanaan kuis online interaktif melalui hp para siswa masing-masing, dan pemberian hadiah kepada para 10 pemenang. Kegiatan tersebut dihadiri oleh 28 siswa. Untuk mengetahui signifikansi dari kegiatan ini bagi peningkatan pengetahuan para siswa, tim dosen membuat kuesioner. Hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa kegiatan pelatihan ini mampu meningkatkan pengetahuan para siswa dalam hal istilah aquaponik, manfaat aquaponik, dan langkah-langkah membuat aquaponik. Oleh karena itu, pelatihan ini mampu meningkatkan pengetahuan para siswa dalam budidaya ikan dan sayuran sekaligus dengan metode aquaponik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abdimasgaluh

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Nursing

Description

Abdimas Galuh memuat artikel dari hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat dari para dosen maupun pengabdi lainnya dari berbagai institusi terkait penelitian dan pengabdian pada ...