JKPBL (Jurnal Kesehatan Panca Bhakti Lampung)
Vol 11 No 1 (2023): JKPBL Vol 11 No 1 2023

Efektifitas Program Gerakan Sadar Gizi (Genzi) Terhadap Peningkatan Berat Badan Balita Stunting

Rusmala Dewi (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Panca Bhakti)
Fitri Nuriya Santy (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Panca Bhakti)
Yulida Fithri (Poltekes Kemenkes Tanjung Karang Bandar Lampung)
Upi Fitriyanti (Asosiasi Ibu Menyusui (AIMI) Daerah Lampung)



Article Info

Publish Date
09 Apr 2023

Abstract

Stunting merupakan masalah kekurangan gizi yang kronis disebabkan kekurangan asupan gizi dalam waktu yang lama. Upaya untuk mengurangi angka stunting dapat dilakukan dengan dua Intervensi yaitu intervensi spesifik dan sensitif. Intervensi spesifik adalah intervensi yang berkaitan langsung dengan penyebab stunting atau kegiatan berkaitan dengan gizi dan intervensi sensitif adalah intervensi yang tidak berkaitan langsung dengan penyebab stunting atau kegiatan yang berkaitan dengan non gizi. Program gerakan sadar gizi (Genzi) adalah program yang mengkombinasikan kedua intervensi tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas Genzi terhadap kenaikan berat badan balita stunting. Penelitian ini menggunakan pendekatan Quasy Eksperiment dengan desain Pre Post Test without control, Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh balita stunting yang mengikuti Genzi, sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah 30 balita. Data di uji menggunakan Uji T (T test). Hasil penelitian ini bahwa program genzi efektif dalam meningkatkan berat badan dengan p-value 0,016. Program genzi efektif untuk diberikan kepada balita yang sedang dalam perbaikan status gizi maupun pencegahan terjadinya kekurangan gizi kronik yang dapat menyebabkan stunting.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jkpbl

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Kesehatan Panca Bhakti Lampung (JKPBL) is a scientific journal of STIKES Panca Bhakti Lampung, which emphasizes on the delivery of scientific research results and literature review in the field of health in general. Jurnal Kesehatan (p-ISSN: 2338-0020 and e-ISSN: 2615-8604). JKPBL is issued ...