Elektrika Borneo
Vol 9, No 2 (2023): Elektrika Borneo Edisi Oktober

SISTEM OTOMATISASI BLUR CITRA WAJAH MENGGUNAKAN GAUSSIAN FILTER DAN DLIB CNN

Audrey Nauffal Juniar (PT Phoenix Resources International)
Sultan Mahdi (PT Phoenix Resources International)
Hendra Hendra (Teknik Elektro, Universitas Borneo Tarakan)
Galuh Larasati Wardhani (Teknik Komputer, Universitas Borneo Tarakan)
Raudah Raudah (Teknik Elektro, Universitas Borneo Tarakan)



Article Info

Publish Date
26 Oct 2023

Abstract

Penulisan ini bertujuan untuk menguji sistem otomasi blur wajah berbasis pengolahan citra menggunakan OpenCV DLib CNN terhadap beberapa kondisi seperti banyaknya jumlah wajah pada citra, posisi hadap dari wajah, dan juga ketika wajah terhalang oleh masker. Proses sistem ini diawali dengan menginput citra, resize citra, mengubah citra menjadi graycale dan ekualisasi citra. Kemudian akan dilakukan pendeteksian wajah dengan Dlib CNN dimana wajah yang terdeteksi pada citra akan dilanjutkan ke proses blur pada bagian wajah yang terdeteksi. Hasil dari penulisan ini, sistem mampu mendeteksi wajah baik pada jumlah wajah pada citra yang banyak, posisi wajah 90 derajat dari wajah depan, maupun saat wajah terhalang oleh masker. Dan juga tredapat error ketika terdapat banyak wajah pada citra dan terdapat halangan pada salah satu wajah yang menyebabkan wajah tersebut tidak ter-blur

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

elektrika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Elektrika Borneo (JEB) (p-ISSN 2443-0986 dan e-ISSN 2685-001X) merupakan jurnal saintek yang diterbitkan secara berkala sebanyak dua kali dalam setahun yaitu April dan Oktober oleh Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Borneo Tarakan. Fokus dan ruang lingkup jurnal ini adalah ...