Penelitian ini mengetahui apakah iklim organisasi dan stres kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Adam Dani Lestari Medan. Metodologi penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif. Metodologi penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif yaitu data yang diperoleh dalam bentuk angka atau bilangan. Sumber data berupa data primer dan data sekunder.jumlah populasi yang digunakan adalah sebanyak 114 karyawan, maka teknik pengambilan sampel yang akan digunakan adalah sampel jenuh, dimana seluruh karyawan atau seluruh jumlah populasi akan dijadikan sebagai sampel dalam pelaksanaan penelitian. Data dianalisis dengan menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa iklim organisasi dan stres kerja secara parsial maupun simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja PT. Adam Dani Lestari. Kesimpulan yang dapat ditarik adalah iklim organisasi yang baik dengan tingkat stress kerja yang rendah akan meningkatkan kinerja karyawan.
Copyrights © 2023