JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi)
Vol. 9 No. 2 (2023): April 2023

Pengaruh Kepemimpinan, Motivasi Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Seblak Pasta)

Adinda Putri Nurrahmah (Universitas Amikom Yogyakarta)
Yusuf Amri Amrullah (Universitas Amikom Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, motivasi, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan Seblak Pasta. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode deskriptif kuantitatif, teknik pengambilan sampel menggunakan non probability yaitu teknik jenuh atau sensus. Besar sampel sebanyak 45 orang sesuai dengan jumlah populasinya. Teknik analisis data menggunakan software SPSS dengan analisis deskriptif menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, uji t, dan uji f. Hasil penelitian dengan menggunakan uji parsial (t test) membuktikan bahwa kepemimpinan dan motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Sedangkan kompensasi tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap kinerja karyawan. Hasil penelitian dengan menggunakan uji simultan (f test) menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan secara simultan antara kepemimpinan, motivasi, dan kompensasi terhadap kinerja karyawan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jemsi

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

JEMSI (Jurnal Ekonomi, Manajemen, dan Akuntansi) is an electronic independent international scientific and academic journal that aims to publish scholars’ original and high-quality manuscripts and reports in all fields of business. JEMSI adheres to an open access policy to accelerate the ...